ZUPERZ — Siapa yang tidak mengenal Squidward Tentacles, tetangga menyebalkan SpongeBob SquarePants, dengan karakter yang ikonik dan kepribadian yang khas. Squidward digambarkan sebagai sosok yang sombong dan merasa diri, sinis dan sarkastik, introvert, perfeksionis, dan sangat sensitif.
Meskipun sering digambarkan sebagai sosok yang negatif, ia juga memiliki sisi yang relatable dengan manusia, banyak orang yang merasa relate dengan sifat-sifat Squidward.
Tidak hanya sifat, celutukan Squidward pun tidak jarang mendapatkan banyak dukungan, salah satunya, “Orang banyak bicara ketika mereka ingin terlihat pintar!”.
Celutukan ikonik yang mencerminkan karakter Squidward yang sinis dan suka mengkritik. Dari celutukan ini mari kita mengenal sosok Talkative Person yang dimaksud Squidward.
Talkative artinya apa? Pertanyaan ini mungkin pernah melintas saat kamu melihat kata tersebut di tulisan atau mendengarnya dalam percakapan. Dilansir dari listener.co.id, Talkative artinya suka berbicara.
Talkative person artinya orang yang banyak bicara. Mereka selalu siap terlibat dalam pembicaraan dan cenderung selalu menikmati percakapan.
Beberapa alasan seseorang banyak bicara: kepribadian yang ekstrovert, tidak nyaman dengan suasana yang hening, mencari perhatian atau validasi dari orang lain, dan ingin mendominasi atau mengendalikan percakapan.
Lalu apakah banyak bicara selalu buruk? Tidak juga, banyak bicara menunjukan kreativitas, antusiasme, dan kemampuan untuk menyampaikan ide dengan baik. Namun, tetap perlu keseimbangan antara berbicara dan mendengarkan, ya!
Seringkali, ada anggapan bahwa orang yang banyak bicara kurang cerdas atau tidak memiliki kedalaman pemikiran. Namun, anggapan ini tidak sepenuhnya benar. Tidak ada korelasi langsung antara kecerdasan dengan seberapa banyak seseorang berbicara.
Anggapan ini muncul di karenakan “Stereotipe” atau pelabelan, ada kecenderungan untuk menyamakan kecerdasan dengan kemampuan untuk berpikir sebelum bertindak atau berbicara. Oleh karena itu, orang yang banyak bicara sering dianggap kurang berpikir matang.
Faktanya, Banyak bicara bisa menjadi cara seseorang untuk mengekspresikan ide, perasaan, dan kreativitas mereka.
Lalu bagaimana dengan celutukan Squidward tentang orang yang banyak bicara, dari celutukan ini bisa dijadikan refleksi dari pandangannya terhadap kehidupan dan manusia.
Ini mengajarkan kita untuk lebih menghargai kesederhanaan, tindakan nyata, dan kecerdasan yang tidak perlu diumbar, perlu keseimbangan antara berbicara dan mendengarkan. (aul/*)